Membuat
bootable flasdisk
pengalaman saya sebagai pengguna notebook sangat sulit sekali untuk memperbaiki jika terjadi kesalahan atau kerusakan pada notebook saya misalnya terkena virus yang harus mmeng uninstall ulang , sedangkan tidak ada cd/dvd room drivenya lalu harus bagaimana .. ??
nah sekaarang ada kabar baik bagi pengguna notebook jadi tidak perlu lagi pusing memikirkan notebook yang ingin di instal karna dapat menginstal memlalui USB dengn flasidk cara nya
Semakin banyaknya pengguna netbook membuat aplikasi untuk membuat USB bootable makin populer. Daripada membeli DVD Rom eksternal memang lebih murah menggunakan Flashdisk sebagai media untuk menginstall sistem operasi pada netbook yang mereka miliki. Pengguna yang sudah mahir memang bisa menggunakan Command Line untuk membuat USB bootable. Namun kebanyakan lebih memilih menggunakan software pihak ketiga karena lebih mudah dan praktis.
Pengguna Windows bisa menggunakan Windows 7 DVD/USB Tool atau WinToFlash untuk mentransfer file ISO Windows ke Flashdisk dan menjadikannya bootable. Sedangkan untuk Linux bisa menggunakan UNetbootin, Yumi, atau Universal USB Installer.
Beberapa software tersebut mampu bekerja dengan baik dan lancar. Hanya saja metode yang dipakai tetap proses command line sehingga membutuhkan proses transfer yang cukup lama. Lalu bagaimana solusinya? Rufus patut Anda coba.
Rufus adalah software kecil untuk Windows yang mampu membantu Anda membuat USB bootable dengan proses yang lebih cepat dibanding software sejenisnya. Menurut pengakuan pembuatnya, Rufus bisa bekerja 2 kali lebih cepat daripada Windows 7 USB/DVD Tool, Universal USB Installer dan UNetBootin.
![]() |
| Antarmuka Rufus |
Cara menggunakannya sangat mudah. Setelah di download bisa langsung dijalankan (portable). Pilih drive USB, cari lokasi ISO lalu tekan tombol start untuk mulai proses transfer. Jangan lupa untuk membackup isi flashdisk karena Rufus akan otomatis memformat flashdisk yang Anda gunakan.
Malang 30 Oktober 2013
Remadja d'cinta
lilis indahwati

Tidak ada komentar:
Posting Komentar